Text
PENGARUH LEADERSHIP ROLE DAN SAFETY CLIMATE TERHADAP TURNOVER INTENTION DIMEDIASI OLEH PROACTIVE PERSONALITY PADA INDUSTRI PERTAMBANGAN INDONESIA
Tujuan dari studi ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh leadership role dan safety climate terhadap turnover intention dengan peran mediasi dari proactive personality. Pengujian dilakukan terhadap 380 responden yang merupakan pekerja di industri tambang di Indonesia. Pendekatan penelitian dalam studi ini menggunakan causal-predictive modeling, yang dianalisis melalui teknik covariance-based structural equation modeling (CB-SEM) dengan perangkat lunak SEM-AMOS. Pengujian dilakukan dengan pendekatan evaluasi model pengukuran dan model struktural untuk menguji hubungan antar konstruk dalam model penelitian ini.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa model penelitian yang diusulkan didukung oleh data, di mana semua hipotesis yang diajukan signifikan. Leadership Role berpengaruh signifikan negatif terhadap Turnover Intention, dan berpengaruh signifikan positif terhadap Proactive Personality. Proactive Personality juga memiliki pengaruh negatif terhadap Turnover Intention. Safety Climate berpengaruh signifikan negatif terhadap Turnover Intention dan berpengaruh signifikan positif terhadap Proactive Personality. Selain itu, efek mediasi Proactive Personality pada hubungan Leadership Role dan Safety Climate terhadap Turnover Intention juga signifikan berpengaruh negatif memediasi terhadap Turnover Intention.
Temuan ini menggarisbawahi pentingnya faktor kepemimpinan dan iklim keselamatan dalam memengaruhi keputusan pekerja untuk tetap bertahan atau meninggalkan organisasi, dengan proactive personality sebagai elemen kunci yang memperkuat hubungan tersebut.
30007531 | 7531 | RLC MM (Rak Tesis) | Available |
No other version available