Text
PENGARUH LEADER-MEMBER EXCHANGE DAN TALENT MANAGEMENT TERHADAP EMPLOYEE PERFORMANCE DENGAN PERAN MEDIASI EMPLOYEE ENGAGEMENT DAN EMPLOYEE COMMITMENT PADA KARYAWAN PT ADHI KARYA (PERSERO) TBK
Employee performance merujuk pada sejauh mana karyawan mampu mencapai tujuan pekerjaan dan memenuhi standar yang ditetapkan oleh perusahaan. Leader-member exchange adalah teori yang menjelaskan kualitas hubungan interpersonal antara pemimpin dan bawahan, yang dapat memengaruhi motivasi dan employee performance. Talent management adalah strategi dalam mengelola bakat organisasi yang melibatkan perekrutan, pengembangan, dan retensi karyawan berbakat untuk memastikan mereka memberikan kontribusi maksimal. Employee engagement mengacu pada tingkat keterlibatan dan komitmen emosional karyawan terhadap pekerjaan mereka, yang berpengaruh langsung pada produktivitas dan employee performance. Sedangkan employee commitment mencerminkan loyalitas karyawan terhadap organisasi dan keinginan untuk tetap berkontribusi dalam jangka panjang.
Penelitian ini dilakukan pada 235 karyawan PT Adhi Karya (Persero) Tbk dengan menggunakan data yang dikumpulkan melalui survei kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa leader-member exchange dan talent management memiliki pengaruh positif terhadap employee performance, dengan employee engagement berperan sebagai mediator yang signifikan. Namun employee commitment tidak berperan sebagai mediator dalam hubungan ini. Penelitian ini mengonfirmasi pentingnya hubungan interpersonal yang baik antara pemimpin dan bawahan serta pengelolaan talenta yang efektif dalam meningkatkan employee performance.
| 30007779 | 7779 | RLC MM (Rak Tesis) | Available |
No other version available