Text
STRATEGI PERUSAHAAN MENENTUKAN ALTERNATIF EXTERNAL FUND ANTARA OBLIGASI DAN SAHAM (STUDI KASUS PT. SINAR SOSRO)
Penulisan karya akhir ini mengulas bagaimana strategi suatu perusahaan dalam menentukan altertnatif pendanaannya, khususnya pendanaan yang berasal dari dana masyarakat, yaitu antara penerbitan hutang obligasi dan penerbitan saham baru. Dalam hal ini penulis akan menyoroti studi kasus pada PT.Sinar Sosro pada tahun 2001.
Kasus ini menjadi menarik karena pada saat menetapkan untuk menerbitkan hutang obligasi sebenarnya kondisi makro ekonomi dalam keadaan yang kurang kondusif bagi penerbitan obligasi, yaitu karena bunga SBI yang masih relatif tinggi. Selain itu PT.Sinar Sosro sendiri pada saat itu belum menjadi perusahaan terbuka tetapi gambaran umum perusahan menunjukkan prestasi usaha yang ngat baik dalam industrinya. Artinya, bila alternatif yang dipilih adalah menerbitkan saham baru maka kemungkinan justru akan lebih menguntungkan bagi perusahaan tersebut, mengingat resiko perusahaan bisa menjadi lebih kecil terhadap kemungkinan gagal bayar.
Melalui tulisan ini penulis mencoba mengevaluasi nilai perusahaan pada dua kondisi pendanaan usaha, yaitu pendanaan melalui penerbitan obligasi dan pendanaan melalui penerbitan saham baru. Dalam hal ini karena penerbitan obligasi sudah dilaksanakan, penulis menggunakan data proyeksi laporan keuangan yang dibuat oleh penjamin emisi, yaitu PT.Bahana Securities. Alasan penggunaan data ini adalah karena sebagai penjamin emisi, tentunya PT.Bahana Securities telah melaksanakan kajian dengan cara masuk ke dalam perusahaan sehingga angka proyeksi nilai investasinya lebih mendekati rencana manajemen PT. Sinar Sosro yang sebenarnya.
30002149 | 2149 | RLC MM (Server RLC) | Available |
No other version available