Text
ANALISA PENGARUH HEDONIC DAN UTILITARIAN OUTCOME EXPECTATION DENGAN PERCEIVED VALUE TERHADAP LOYALTY DAN PURCHASE INTENTION DI MOBILE GAME
Industri game terus berkembang di era digitalisasi saat ini, meningkatkanya jumlah pemain game mobile ternyatan menunjukan peningkatan pada pendapatan industri game ini melalui penjualan berlian dan juga premium akses. Hal ini membuat industri game mobile harus meningkatkan layanannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi bagaimana konstruksi spesifik dapat memengaruhi loyalitas dan niat membeli pengguna saat berhubungan dengan game seluler. Selama beberapa tahun terakhir, aplikasi dan game seluler menjadi semakin populer. Akibatnya, pemahaman yang lebih luas tentang perilaku konsumen di lingkungan ini diperlukan. Penelitian ini berusaha untuk menambah perspektif baru tentang perilaku konsumen game mobile.
Kasus yang digunakan untuk mengukur loyalitas game mobile dan niat pembelian dalam aplikasi dalam penelitian ini adalah game mobile Mobile Legends Bang Bang (MLBB). Konstruk yang digunakan dalam tesis ini adalah hedonic, utilitarian, access flexibility, connectedness, price dan reward. Penelitian ini dilakukan pada 224 responden yang merupakan pemain game MLBB yang telah melakukan pembelian sebelumnya. Hipotesis penelitian diuji menggunakan metode Partial Least Squere – Structural Equation Model (PLS-SEM) dengan menggunakan software PLS 4.0 hasil dari penelitian ini menunjukan terdapat pengaruh positif dan signifikan pada Access flexibility, hedonic,reward dan utilitarian terhadap mobile game loyalty pengaruh positif namun tidak signifikan pada connectedness terhadap mobile game loyalty pengaruh negatif namun tidak signifikan good price terhadap loyalty terdapat pengaruh positif namun signifikan pada mobile game loyalty, reward dan utilitarian terhadap in-app purchase intention terdapat pengaruh positif namun tidak signifikan pada access flexibility connectedness dan hedonic terhadap n-app purchase intention dan terdapat pengaruh negatif namun tidak signifikan pada good price terhadap in-app purchase intention
No copy data
No other version available