Text
PENGARUH CUSTOMER ENGAGEMENT DI GERAI KEDAI KOPI DENGAN KONSEP GRAB-AND-GO PADA REPURCHASE INTENTION DAN WORD-OF-MOUTH
Pertumbuhan konsumsi kopi di Indonesia didorong oleh konsumsi tinggi kopi di kalangan penggemar kopi muda dari Generasi Y dan Z, membuat Indonesia menjadi konsumen kopi nomor satu di Asia Tenggara. Karena tren ini terus membentuk perilaku konsumen, mengeksplorasi dampak dari keterlibatan pelanggan di dalam toko kopi ini menjadi penting. Oleh karena itu, studi ini bertujuan untuk menyelidiki bagaimana keterlibatan pelanggan mempengaruhi niat beli kembali dan word-of-mouth dalam toko kopi yang menggunakan konsep grab-and-go. Sebuah survei yang melibatkan 339 responden yang familiar dengan toko kopi grab-and-go dilakukan dan data dianalisa melalui Struktural Equation Modeling (SEM). Temuan ini mengungkapkan bahwa peningkatan keterlibatan pelanggan secara signifikan berkorelasi dengan peningkatan kemungkinan niat perilaku termasuk niat beli kembali dan word-of-mouth, yang juga termasuk E-WoM. Dalam industri toko kopi yang sangat kompetitif, hasil ini menekankan pentingnya memprioritaskan strategi keterlibatan pelanggan untuk toko grab-and-go.
30007291 | 7291 | RLC MM (Rak Tesis) | Available |
No other version available