Text
PENGARUH EMPLOYER BRAND ATTRACTIVENESS DAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP INTENTION TO APPLY DENGAN ORGANIZATIONAL REPUTATION SEBAGAI VARIABEL MEDIASI STUDI KASUS : GENERASI Z DI INDONESIA
Menciptakan keunggulan kompetitif penting bagi perusahaan sebagai kegunaan untuk menarik para pencari kerja kompeten yang diperlukan untuk keberlanjutan bisnis. Penelitian ini bertujuan untuk menguji peran langsung employer brand attractiveness dan corporate social responsibility sebagai variabel dependen dalam memengaruhi intention to apply, serta pengaruh tidak langsung organizational reputation memediasi hubungan antara employer brand attractiveness dan corporate social responsibility terhadap intention to apply,sebagai variabel independen. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang diberikan kepada total 315 responden. Responden adalah mahasiswa tahun terakhir dan lulusan baru yang belum memasuki dunia kerja dan merupakan bagian dari Generasi Z di Indonesia. Kuesioner menggunakan skala Likert 7 poin, dan Structural Equation Modeling (SEM) digunakan untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh antara variabel yang digunakan dalam studi ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa employer brand attractiveness dan corporate social responsibility perusahaan secara signifikan memengaruhi intention to apply. Sementara itu, organizational reputation mempengaruhi hubungan antara employer brand attractiveness dan corporate social responsibility perusahaan dengan intention to apply melalui mediasi positif. Penelitian ini memiliki beberapa keterbatasan, seperti tidak adanya detail tentang jenis perusahaan yang dituju oleh responden, penggunaan metode cross-sectional, dan pengukuran self-assessment yang dapat menyebabkan bias subjektif. Berdasarkan penelitian ini, perusahaan dapat belajar bagaimana membentuk organizational reputation yang berfungsi sebagai keunggulan kompetitif dalam meningkatkan employer brand attractiveness dan corporate social responsibility di kalangan Generasi Z sebagai calon tenaga kerja baru yang memasuki pasar kerja.
30007374 | 7374 | RLC MM (Rak Tesis) | Available |
No other version available