Text
ANALISIS DAMPAK CORPORATE CULTURE TERHADAP PEMBENTUKAN INTEGRATED MARKETING COMMUNICATION DI INDUSTRI PERBANKAN INDONESIA
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh corporate culture dalam pembentukan strategi integrated marketing communication (IMC) serta dampaknya terhadap market performance di industri perbankan Indonesia. Industri perbankan Indonesia menghadapi persaingan yang ketat dan perlu adanya inovasi secara internal dari perusahaan perbankan untuk menjaga relevansi dan daya saing. Penelitian ini mengumpulkan data melalui survei online kepada manager bank di Indonesia dan menggunakan PLS SEM sebagai metode analisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa corporate culture berpengaruh positif terhadap implementasi IMC melalui 4 dimensi, Message consistency, Interactivity, Organizational alignment, dan Stakeholder-centered Strategic Focus. Controlling culture memiliki pengaruh positif lebih besar dibandingkan collaborative culture. IMC yang efektif berpengaruh positif pada pertumbuhan market performance melalui 3 dimensi, Sales-Related Performance, Brand advantage, dan Customer satisfaction. Kesimpulannya, integrasi corporate culture yang mendukung dan strategi IMC yang efektif dapat meningkatkan market performance di sektor perbankan Indonesia.
30007509 | 7509 | RLC MM (Rak Tesis) | Available |
No other version available