Text
EVALUASI KINERJA REKSA DANA SAHAM DI INDONESIA PERIODE JANUARI 2008 – OKTOBER 2013
Dalam tesis ini dilakukan evaluasi kinerja reksa dana saham di Indonesia pada
kurun waktu Januari 2008 sampai Oktober 2013 menggunakan Sharpe Measure,
Treynor Measure, Jensen Measure, T2 Measure, M2 Measure, dan
Appraisal/Information Ratio dan dilihat reksa dana saham yang berada di
peringkat 5 teratas dan 5 terbawah tiap tahunnya. Selain itu juga dilakukan
pengukuran kemampuan market timing dengan Henriksson Merton Model, dan
pengukuran persistensi kinerja dengan Snail Trail. Yang ingin disimpulkan di sini
adalah mengenai adanya reksa dana tertentu yang memiliki kinerja persisten
selama waktu penelitian. Hasil pengukuran menunjukkan tidak adanya reksa dana
yang memiliki kinerja yang dicari, walaupun ada reksa dana yang menunjukkan
kinerja baik yaitu Panin Dana Prima, sedangkan reksa dana dengan kinerja buruk
yaitu TRIM Syariah Saham.
30007514 | 7514 | RLC MM (Rak Tesis) | Available |
No other version available